ALAMUDA
TIDAK TAHU BELAJARLAH, TIDAK MAMPU BERUSAHALAH, TIDAK ADA CARILAH

SALAM

03.38
blog ini menyajikan informasi seputar remaja sebagai perwujudan gaya hidup terampil. Peningkatan kapasitas remaja di tunjang oleh kreatifitas yang bertujuan pada adaptasi pembentukan karakter positif dalam diri remaja. Disinilah ALAMUDA hadir dalam aktivitas penunjang bakat, diantaranya Industri Indi, Pusat Jajanan dan Event Organizer.

Read On 0 komentar

INDUSTRI INDI

03.32
Film - Kenarsisan menjadi sorotan ALAMUDA saat ini, ketika para remaja senang mengekspresikan diri lewat rekaman kamera HP dan membuatnya dalam video berdurasi pendek, ALAMUDA memproduksinya dan menampilkan tiap sabtu sore dan layak di tonton oleh banyak remaja di berbagai tempat. Hanya dengan menyisihkan tiga ribu rupiah untuk tiket masuk, anda akan menyaksikan berbagai tingkah remaja yang terekam di video pribadi mereka.

Read On 0 komentar

EVENT ORGANIZER

02.51
Festival - Konsep yang ditawarkan yakni penyaluran bakat. kegiatan yang diadakan enam bulan sekali ini dibagi dua konsep yaitu festival budaya dan festival band.



Seminar - Materi yang disajikan seputar pengembangan kapasitas, gaya hidup, teknologi informasi, lingkungan hidup serta komunitas kemasyarakatan.

Read On 0 komentar

PUSAT JAJANAN 1

02.41
Kuliner - Disini tersedia counter makanan ringan cepat saji tanpa mengesampingkan kesan bersih dan halal. Tersedia pula makanan khas pontianak yakni bubur pedas, mie sagu dan es lidah buaya. Makanan pelengkap yakni bakso kembar, burger, es kelapa muda serta aneka jus buah segar. Jika berminat, silahkan berkunjung ke daerah ALAMUDA. Dibuat oleh remaja dan baik di konsumsi siapa saja.




Read On 0 komentar

PUSAT JAJANAN 2

01.52
Assesoris - Jika senang pernak pernik asik, gemar berbelanja tetapi bingung mau kemana? ALAMUDA menyediakan grosir dan pakaian dengan gambar dan bahan yang dapat dipesan sesuai selera, ALAMUDA tempatnya. Harga terjangkau dan bahan berkualitas.


Read On 0 komentar

SHARE GREEN

01.24
Berbicara tentang hijau, pusat reboisasi dapat menjadi pengganti paru-paru dunia yang kini tiap tahunnya daerah tersebut semakin tandus. Dunia hampir kehilangan kawasan hijau itu, dan sekarang saatnya remaja menjaga hutan.

Pertengahan tahun ini, 200 remaja dikerahkan dan di bekali proses penanaman ulang (preaktek reboisasi) dan juga diberi tata cara pelatihan pelestarian alam. Targetnya sekitar 1000 tanaman hijau serta pepohonan akan tertanam, tak luput oleh kerjasama pemerintah daerah.
Read On 0 komentar

PEKAN MUDA

01.02
Bergaul dan belajar. Metode kreatif ini tepat dalam pemberdayaan sumber daya manusia sejak dini. Remaja digabungkan dalam pelatihan tingkat pemula (pengenalan jati diri) hingga ke tingkat normal(pembentukan karakter). Artinya tidak hanya di ruangan (indoor) remaja mengadakan kegiatan, tapi dapat berkegiatan di luar ruangan juga(outdoor)

Read On 0 komentar

DUNIA BACA

00.38
Saat ini, hampir semua remaja meluangkan waktu jauh dari kesan membaca. Disini kita tawarkan produk yang dinamakan Dunia Baca. Dunia Baca mengajak remaja untuk merasakan keindahan tulisan, dibukalah Pusat Dunia baca yang terletak (lebih lanjut, hubungi penulis) Di Dunia Baca ini kita di ajak menimba pengertian lebih untuk menghargai budaya lewat tulisan, mengungkap ilmu di balik bacaan serta dapat berdialog dengan anak-anak baca yang berkumpul di Sekretariat Dunia Baca setiap hari sabtu pagi 10.00-15.00 wib.

Minat baca tumbuh secara luar biasa. Ini merupakan sarana efektif menanam nilai-nilai moral. Sadar akan pentingnya budaya baca dapat menarik minat baca remaja mulai dari hal kecil yakni komunitas Dunia Baca.

Sikap siap untuk menang dan siap kalah dan prilaku sportif tentunya bisa ditanamkan sejak anak-anak melalui bacaan, salah satunya berupa dongeng. Jangan-jangan banyaknya para pemimpin yang tidak siap kalah dalam pilihan raya yang baru saja dilaksanakan di Indonesia, juga dipengaruhi karena mereka jarang membaca.
Read On 0 komentar

HEAD OFFICE

01.57
Tumbuh kembang remaja berdasar pada proses terbentuknya karakter dan pengenalan jati diri. Untuk itulah, berbekal pada kepedulian dan rasa kepemilikan terhadap potensi orang muda yang berpribadi positif, terbentuklah produk pemberdayaan yang dinamakan ALAMUDA.
Berangkat dari kepedulian itulah, kami membentuk media kerja dan pengembangan jaringan sebagai terapan peningkatan sumber daya manusia.

Visi:
Terwujudnya remaja positif, cerdas dan bertanggung jawab menghadapi perkembangan jaman.

Misi:
mewujudkan program remaja positif melalui networking remaja, penyediaan rumah Jajan, media kerja berbasis Industri Indi.

Alamat:
Jl.Tabrani Ahmad, Gg. Serumpun Blok A No.14, Pontianak Barat-Indonesia.
Telp: 085-245-722227
Read On 0 komentar

DEDE FORTINMART

Foto saya
Pontianak, Kalimantan Barat, Indonesia

Followers


NASIHAT HARI INI

TIDAK TAHU BELAJARLAH, TIDAK MAMPU BERUSAHALAH, TIDAK ADA CARILAH ________________________________________________________ Harta yang paling berharga adalah iman, teman yang paling setia adalah kasih, bahasa yang paling indah adalah syukur dan kekuatan yang paling besar adalah doa ________________________________________________________Setiap hari yang baru adalah selembar halaman kosong dalam buku harian hidupmu, penanya adalah tanganmu, ceritanya bersumber dari hatimu, diwarnai dengan sukacita dan damai dikalbu ________________________________________________________Didalam setiap kejadian pasti ada selalu hikmah didalamnya, Tuhan membuat kita kuat, Dia membuat kita mengerti dan percaya jika dalam kesepian ada kebahagiaan dan kasih ________________________________________________________Hiasi hidup ini dengan empat warna kehidupan: cinta,sukacita,duka,dan ketegaran ________________________________________________________Senyum membuat kamu tambah manis, bersyukur membuat kamu tambah bahagia, berdoa membuat kamu tambah kuat, memberi membuat kamu tambah kaya,memaafkan membuat kamu tambah tenang, mengasihi membuat kamu tambah berarti buat orang lain ________________________________________________________Tuhan bilang kamu cakep dan jujur, dimata-Nya ada wajahmu, ditangan-Nya ada namamu, diair mata-Nya ada cinta untukmu ________________________________________________________Jika hati sejernih air, jangan biarkan ia keruh, jika hati seindah awan jangan biarkan ia mendung, jika hati seindah bulan hiasilah dengan cinta kasih ________________________________________________________Cinta itu seperti awan dilangit,tulus seputih warnanya, akan mendung bila disakiti,akan hujan bila dihianati,akan goyah saat angin bertiup.Maka cinta akan terasa indah jika kita mengerti bagaimana menempatkannya ________________________________________________________Milikilah hati yang tak pernah membenci, milikilah senyum yang tak pernah memudar, milikilah kata yang tak pernah menyakiti dan milikilah Tuhan yang tak pernah berhenti mengasihi ________________________________________________________Cinta ada tanpa harus hadir, dia tidak selalu disampingmu, dia tidak takut kehilangan karena cinta adalah rasa yang tak terbelenggu namun sempurna ________________________________________________________Tiga hal yang tidak pernah kembali yaitu waktu,perkataan dan kesempatan dan tiga hal yang paling berharga yaitu cinta, kepercayaan dan persahabatan ________________________________________________________ Orang yang berkata jujur akan mendapatkan 3 hal, yaitu kepercayaan, cinta, dan kehormatan ________________________________________________________Kebaikan adalah bahasa yang dapat didengar orang tuli dan dilihat orang buta. ________________________________________________________Kedamaian berarti kebebasan untuk hidup tanpa ketakutan, seperti menghentikan peperangan dan memecahkan permasalahan di masyarakat yang menentang persamaan ________________________________________________________Yang terpenting dalam kehidupan bukanlah kemenangan namun bagaimana bertanding dengan baik ________________________________________________________Hari ini anda adalah orang yang sama dengan anda di lima tahun yang akan datang kecuali dua hal: orang-orang di sekeliling anda dan buku yang anda baca ________________________________________________________kita hidup di dunia ini bukan untuk saling bersaing, tetapi untuk saling melengkapi ________________________________________________________Orang terkuat bukanlah mereka yang selalu menang, melainkan mereka yang tetap tegar saat mereka jatuh ________________________________________________________pengetahuan ada dua macam: yang telah di ketahui dengan sendirinya dan yang hanya kita ketahui dimana dia bisa didapatkan

TINGGALKAN PESAN DISINI